top of page
FREQUENTLY ASKED QUESTIONS (FAQ)
-
Jasa apa yang disediakan WISESA?WISESA adalah kontraktor rumah pribadi. Kami menawarkan jasa pembangunan rumah baru dan renovasi rumah. Kami tidak menerima jasa renovasi per item. contoh: pekerjaan cat saja, atau pekerjaan perbaikin plafon saja.
-
Apakah WISESA menerima material bangunan yang disediakan oleh Saya ?Tidak. WISESA hanya menerima pekerjaan pembangunan berikut jasa dan material bangunan.
-
Daerah mana yang termasuk area pembangunan WISESA?WISESA membangun dan merenovasi rumah yang berada di Jakarta dan Tangerang.
-
Apakah WISESA dapat menyediakan gambar?WISESA dapat memberikan dukungan gambar jika Anda tidak mempunyai konsultan Arsitektur. Gambar tersebut akan dikenakan biaya.
-
Berapa biaya untuk dukungan gambar dari WISESA?Biaya untuk dukungan gambar adalah 75.000 per meter persegi (m2) bangunan dengan luas bangunan minimal 200m2.
-
Apakah WISESA dapat membantu mengurus IMB?IMB sepenuhnya menjadi tanggung jawab Anda.
-
Apakah diperbolehkan untuk tinggal di lokasi saat pekerjaan renovasi dilakukan?Anda tidak diperbolehkan tinggal di lokasi proyek selama pembangunan berlangsung dengan alasan keamanan dan kenyamanan.
-
Apakah diperbolehkan melakukan revisi saat pembangunan dilakukan?Pekerjaan tambah di luar RAB diperbolehkan dan dilakukan setelah addendum disepakati dan pembayaran penuh dilakukan.
-
Apakah WISESA menerima pekerjaan yang digambarkan oleh konsultan Arsitek?Tugas utama WISESA adalah melaksanakan pembangunan rumah. Kami bersedia memberikan Rencana Anggaran Biaya (RAB) untuk gambar yang disediakan oleh konsultan arsitek.
-
Apakah WISESA dapat bekerjasama dengan Pihak Lain yang dipilih oleh saya?Wisesa siap berkoordinasi dengan Pihak Lain seperti subkontraktor AC, Internet, Telepon dan lainnya.
-
Gambar apa saja yang dibutuhkan untuk membangun/ merenovasi rumah?Gambar yang dibutuhkan adalah denah, tampak, potongan, gambar 3D, gambar MEP, gambar struktur dan gambar detail lainnya.
-
Bagaimana perhitungan RAB dilakukan?Perhitungan RAB dilakukan berdasarkan gambar dan spesifikasi yang diberikan kepada WISESA.
-
Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan sebuah proyek?Waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan pembangunan sebuah rumah variatif tergantung luas bangunan dan kompleksitas design rumah tersebut. Sebagai estimasi, rumah dengan luas bangunan 250m2, bisa diselesaikan dalam waktu 7 bulan.
-
Apakah renovasi rumah memerlukan IMB?Renovasi rumah memerlukan IMB apabila terjadi perubahan tampak, penambahan luas bangunan, baik ke atas maupun ke samping dan juga perubahan layout ruangan.
-
Berapa biaya Renovasi?Biaya renovasi sebuah rumah sangat bervariasi. Setiap rumah tentunya memiliki keadaan dan keinginan yang berbeda-beda. Oleh karena itu penentuan biaya renovasi sebuah rumah hanya bisa dilakukan jika gambar denah dan tampak bangunan baru diselesaikan. Perhitungan Rencana Anggaran Biaya (RAB) akan sesuai dengan item pekerjaan yang akan dilakukan.
-
Apakah bisa renovasi rumah tanpa menggunakan gambar?Tidak. Renovasi rumah dengan Wisesa mewajibkan penggunaan gambar sebagai acuan pekerjaan di proyek. Gambar juga digunakan sebagai perjanjian kerjasama antara pihak Wisesa dan Anda.
-
Apakah WISESA menerima pekerjaan renovasi minor?Tidak. WISESA menerima pekerjaan renovasi tambah lantai, tambah luas bangunan, renovasi tampak dan renovasi total rumah lama.
-
Apa yang dimaksud dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB)?Rencana Anggaran Biaya (RAB) adalah perhitungan rincian biaya yang diperlukan untuk melaksanakan pembangunan sebuah proyek. Rincian tersebut berupa item pekerjaan, volume, dan biaya bahan dan upah.
-
Apa yang dimaksud dengan Ijin Mendirikan Bangunan (IMB)?Ijin Mendirikan Bangunan adalah sebuh perijinan yang diberikan kepada pemilik bangunan untuk membangun baru, mengubah, memperluas, mengurangi, dan/atau merawat bangunan sesuai dengan persyaratan administratif dan persyaratan teknis yang berlaku.
bottom of page